Senin, 22 Maret 2021

Jalur Teka-Teki



Teka-Teki? Aduh malesin dan tidak jelas.
Kalau mau jelas yah jangan dimalesin.
:P

Untuk cerita kali ini, saya akan pakai Full Analogi. Menggunakan perumpamaan untuk contoh kasusnya, seperti kita sedang mendengar cerita dongeng saja. Xp

Siapa di sini yang pernah melihat Teka-Teki Silang? Pasti sebagian besar dari kita pernah menjumpainya, atau malah pernah ikut menjawab beberapa pertanyaan di dalamnya. Tapi karena sekadar iseng atau memang tidak bisa memecahkan semua jawaban, akhirnya hanya untuk kesenangan dan ditinggal begitu saja. :o

Apa kunci dari permainan Teka-Teki Silang yang paling penting? Apakah hanya sekadar bisa menjawab kotak-kotaknya? Ternyata bisa lebih dari itu, karena antara jawaban bisa saling berhubungan. Dengan kata lain jawaban yang satu dapat menuntun ke jawaban selanjutnya, oleh karena ada beberapa petunjuk huruf yang terbuka.

Kamis, 11 Maret 2021

Modal Percaya



Yang bagus itu, Percaya saja.
Percaya saja? Belum tentu.

Pasti kita sering mendengar kata tersebut, Percaya saja. Apakah itu baik? Sangat baik tentunya. Dengan kita memercayai sesuatu, hal tersebut akan mendatangkan sebuah energi, bisa dari dalam diri kita dan juga dari sekeliling. Untuk itulah ada sebutan universal bagi setiap orang, tanpa memandang dari mana asalnya, atau apa tradisi spiritual yang dianutnya. Mereka adalah orang-orang percaya.

Orang percaya? Percaya kepada siapa? Bisa siapa saja dan apa saja, tergantung bagaimana orang tersebut berkehendak, serta di mana menempatkan kepercayaannya sendiri. Tapi yang pasti percaya itu sebuah kata kerja secara tidak langsung, karena lebih berupa kata sifat. Kemudian hanya berlaku di ranah nurani dan pikiran kita, atau secara puitis berada di hati masing-masing pribadi orang.