Sabtu, 16 November 2024

Pegang Kemudi


Untuk cerita kali ini, kita akan mendongeng tentang sebuah aktifitas yang sudah sangat lumrah di sekitar kita. Apaan tuh? Jika sudah membaca judul pasti akan tahu, tentang sebuah alat yang dijalankan oleh seseorang. Pegang kemudi, artinya sebuah ruang yang tersedia, untuk kita mengarahkan ke mana kendaraan akan melaju.

Jadi kemudi yang mana? Banyak jenisnya, secara umum hanya terbagi dalam dua jenis, yaitu roda dua dan tiga atau lebih. Sudah pasti di sekitar kita banyak dijumpai, berbagai macam kendaraan yang malang melintang di jalan, terhubung dari satu tempat ke lokasi lainnya. Dengan adanya jalan maka sebuah kendaraan akan bisa menjangkau satu lokasi.

Untuk dongeng tentang kendaraan ini, pernah juga dibahas di tulisan ini, dengan judul Filosofi Roda Jalan sewaktu dulu. Kenapa tulisan itu akhirnya keluar? Karena memang "baru" mulai ada ketertarikan, sesuatu yang tidak pernah singgah selama itu. Hampir mirip dengan tulisan sekarang, pastinya ada sebuah hubungan yang menarik untuk diangkat.