Kamis, 30 April 2020

Sensasi Mabuk


"Bro, nge-fly yuk, udah lama nih."

Untuk tema tulisan ini sepertinya sudah saya siapkan sejak dulu, tapi entah mengapa selalu tertunda-tunda. Kemudian ketika tidak sengaja memutar ingatan yang berkaitan, akhirnya memang sudah waktunya saya tuntaskan untuk mengangkat tema "mabuk" ini. :D

Minggu, 26 April 2020

Lebih Dekat



"Lebih dekat? Memangnya selama ini jauh?"
"Mungkin lebih tepatnya jaga jarak."

Kali ini saya ingin bercerita mengenai jauh dan dekat, pada utamanya tentang lebih dekat seperti yang tertulis di judul. Lagi dan lagi saya mengambil contoh wisata perjalanan sebagai gambaran, agar kita lebih mudah menangkapnya.

Rabu, 22 April 2020

eksplore Singapura (Dua)


Sama seperti trip kedua saya ke Phuket yang baru saya tulis di sini. Tujuan Singapura ini juga kurang lebih agak mirip, karena masuk dalam rangkaian perjalanan "ulangan" yang sengaja direncanakan. Dulu saya pernah sekali ke sini waktu tahun 2011 di sini. Untuk durasi waktunya masih tetap, karena hanya menghabiskan dua hari bersih di sana.

Cerita dalam edisi Singapura ini dimulai pada malam hari, saat sampai di bandara Changi menjelang tengah malam, setelah bertolak dari KL pada tanggal 02 April 2019 yang lalu. Hari pertama itu sebetulnya hanya untuk transit saja, karena waktu dua hari bersihnya itu dimulai esok paginya.

eksplore Phuket Phang-Nga


Untuk perjalanan kali ini, sebetulnya sudah saya angkat secara singkat di sini. Tapi karena memang lagi ingin bercerita, jadi saya akan ceritakan pengalaman secara keseluruhan, khususnya untuk babak pertama di rute Phuket Phang-Nga ini.

Dulu saya juga pernah ke Phuket di sini, tapi rasanya belum puas karena waktu yang mepet. Total waktu itu hanya 3 hari, dengan hari pertama sampainya juga sudah sore hari, alias hanya punya waktu dua sepertiga hari saja. Tidak ada acara "menikmati" perjalanan pada kesempatan tersebut, karena hanya mengejar datang ke tempat wisata saja. Hingga akhirnya ingin saya ulangi kembali, dengan waktu yang lebih longgar di trip kali ini.